Rabu, 23 Mei 2012

Membuat Aplikasi Sederhana Windows Phone

 

Setelah melakukan installasi WIndows Phone SDK kini saatnya Anda mencoba membuat aplikasi sederhana untuk Windows Phone. Aplikasi sederhana yang biasa dibuat saat pertama kali belajar pemograman adalah aplikasi “Hello World”. Dalam Develop Windows Phone Apps Anda bisa menggunakan bahasa pemograman VB.NET atau C#, Jadi bagi Anda yang sudah terbiasa dengan bahasa tersebut akan memudahkan Anda dalam coding dan bagi yang belum menguasai ayo belajar, jangan menyerah Winking smile.

 

Berikut langkah-langkah pembuatan aplikasi sederhana ini :

  1. Open Visual Studio 2010
  2. Create New Project (Disini saya menggunakan bahasa C#)

    2012-05-23_190515
  3. Angka yang tertera di gambar adalah proses pembuatan project. 
    1. Pilih silverlight for Windows Phone
    2. Pilih Windows Phone Application
    3. Berikan Nama Project Anda

    2012-05-23_190839
  4. Pilih Versi Windows Phone yang nantinya akan bisa menggunakan Aplikasi Anda.

    2012-05-23_190930
  5. Seperti ini lah tampilan ketika Project Anda berhasil dibuat. Struktur ini mirip seperti tampilan ketika Anda membuat aplikasi Dekstop.

    2012-05-23_195553
  6. Input Control-Control dari Tools Box kedalam Form Windows Phone dan susun seperti gambar dibawah ini.

    2012-05-23_195736
  7. Edit Control-Control sesuai aturan Pada table dibawah ini

    Control

    Properties

    Menjadi

    textBlock1

    Text

    Input Nama Mu

    textBlock2

    Text

    YOU

    textBlock3

    Text

    Says “Hello World”

    button1

    Content

    HELLO

    textBox1

    Text

    (kosongkan saja)



    2012-05-23_195952
  8. Tekan F7 untuk masuk ke Code Editor

    2012-05-23_203650
  9. Kembali lagi pada tab Design, Ikuti Proses berikut
    1. Klik Control Button1
    2. Klik Tab Events (Event merupakan kejadian yang terjadi pada suatu Object)
    3. Pilih Event Clik kemudian klik ganda pada kolom disebelahnya.

    2012-05-23_204142
  10. Anda akan dibawa lagi kedalam Code Editor. Kemudian ketikan Code  dibawah ini kedalam Event button1_click.
  11. private void button1_Click(object sender, RoutedEventArgs e)
            {

    //mengcopy isi textbox1 ke textBlock1
    textBlock2.Text = textBox1.Text;

    //mengkosongkan isi textBock1
    textBox1.Text = string.Empty;
            }

     

  12. Running aplikasi yang Anda buat dengan menekan F5
  13. Cara penggunaan aplikasi
    1. Input Nama ANda di TextBox
    2. Klik Tombol Hello
    3. Lihat Hasilnya

    2012-05-23_205727 2012-05-23_205746
  14. Selamat Berkreasi dan Terimakasih Telah membaca Artikel Saya.

 

i_love_windows_phone1

 

 

 

1 komentar: